"Ya Allah, wahai Dzat yang sempurna kelembutan-Nya (anugerah-Nya), wahai Dzat yang tersembunyi kelembutan-Nya, kami mendapatkan kelembutan-Mu yang tersembunyi dan yang tampak, yang, bila Engkau berikan kepada seseorang, itu mencukupi baginya. Wahai Dzat Yang Mahalembut, berikanlah kelembutan-Mu kepada kami pada semua urusan kami sebagaimana Engkau sukai dan Engkau ridhai; dan buatlah kami ridha pada urusan agama kami, tubuh kami, dunia kami, dan akhirat kami, wahai Dzat yang memiliki kebesaran dan kemuliaan.
Ya Allah, wahai Dzat Yang Mahalembut, Engkau telah memberikan anugerahMu dengan menciptakan langit dan bumi, dan Engkau telah memberikan anugerah kepada janin yang berada dalam perut ibunya. Berilah kelembutan kepada kami dalam qadha dan qadar-Mu dengan kelembutan yang sesuai dengan kebesaranMu dan kemuliaan-Mu, wahai Yang Maha Pengasih di antara yang pengasih. Wahai Dzat Yang senantiasa memberikan kelembutan, berilah kelembutan kepada kami pada apa yang telah diturunkan (ditakdirkan) dan yang belum diturunkan. Engkaulah Dzat Yang senantiasa memberikan kelembutan. Wahai Dzat Yang Mahalembut, wahai dzat Yang memiliki kelembutan yang tersembunyi, wahai Dzat Yang agung kelembutan-Nya, wahai Dzat Yang sempurna kelembutan-Nya, wahai Dzat yang senantiasa bersifat lembut." Kami mendapatkan kelembutan-Mu yang tersembunyi dan yang tampak, yang bila Engkau berikan kepada seseorang, itu mencukupi baginya.
No comments:
Post a Comment